Inilah dia pemeran yg profilnya terbanyak diminta kedua yaitu pemeran Dewa Krishna.



Nama : Saurabh(baca: sorab) Raj Jain(baca: jen)
Tanggal lahir : 1 Desember 1981
Status : Menikah
Agama : Jain
Domisili : Mumbai
Kota asal : Delhi
Hobi & minat : Football & gym

Perjalanan karier
Serial:
Remix (Star One) sebagai Aman Deep
Meet Mila De Rabba (Sony) sebagai Sukhi
Kasamh Se (Zee TV) sebagai Rohit Chopra
Jai Shri Krishna (Colors) sebagai Dewa Wisnu
Yahaan Main Ghar Ghar Kheli (Zee TV) sebagai Vikram
Parichay (Colors) sebagai Anand Raj Chopra.
Chintu Chinki Aur Ek Badi Si Love Story (SAB TV) --> comedy romance
Devon Ke Dev..Mahadev (Life OK) sebagai Dewa Wisnu
Uttaran (Colors) sebagai Yuvraaj Singh Veer Bundela
Ek Thi Nayyka sebagai Yudi
Mahabharata (Star Plus) sebagai Dewa Krishna

Iklan:
TATA Tea
Laxmi Jewellers

Perjalanan kariernya menunjukkan Saurabh adalah aktor serial senior. saurabh memulai kariernya pada tahun 2004 di serial Remix. Namun baru pada tahun 2011 dia menjadi terkenal setelah berperan sebagai Dewa Wisnu di serial Devon Ke Dev..Mahadev & sebagai Yuvraaj Singh Veer Bundela. Mengenai perannya sebagai Dewa Krishna di serial Mahabharata, dengan rendah hati Saurabh berkata: "Dewa Krishna sendirilah yg memilihku untuk memerankannya."

Pada tahun 2010 Saurabh menikahi Riddhima. Riddhima adalah putri pendeta Hindu dari Kashmir yg bekerja sebagai software engineer. Kisah cinta mereka tumbuh saat sama-sama menjadi murid akademi dance. Suatu hari Saurabh menawarkan diri untuk mengantar Riddhima pulang namun saat itu ditolak. Ketika Saurabh menawarkan diri untuk kedua kali, Riddhima baru setuju. Sejak saat itu mereka menjalin hubungan.

Bagi yg ingin berinteraksi langsung dengan Saurabh, silakan follow twitter ASLI nya @Saurabhraajjain.